welcome to blog putra toraja

Senin, 18 Maret 2013

BATU TUMONGA DAN LO'KO MATA




Toraja memiliki banyak hal bagi para wisatawan. Sebagaimana dengan saudara kabupatennya di Tana Toraja, kota Rantepao ibu kota Kabupaten Toraja Utara menjadi episentrum kedatangan para wisatawan. Daerah ini punya magnet tersendiri bagi siapa saja yang hendak berkunjung. Batutumonga sebuah objek wisata nan eksotik terletak di lereng Gunung Sesean, tepatnya d Kecamatan Sesean Suloara. Batutumonga dikenal karena pemandangannya nan mempesona. Hamparan terasering sawah petani, kampung tradisional dan pemandangan kota Rantepao, dapat anda saksikan. Pemandangan istimewa objek ini utamanya terjadi pada bulan Maret hingga April. Di bulan itu musim menanam padi sedang puncak-puncaknya dilakukan para petani. Atau saat musim panen tiba yang terjadi sekira dibulan Juli hingga Agustus. Saat panen tiba, padi yang menguning ditimpa sinar mentari laksana hamparan emas, membentang dihadapan mata. Kunjungan anda ditempat ini akan sempurna saat anda menyeruput rasa dahsyatnya kopi Toraja, pada kafe dan restauran yang turut hadir menambah keistimewaan perjalanan nada. Dari beberapa wawancara yang dilakukan, wisatawan mancanegara maupun domestik menjadikan tempat ini sebagai salah satu objek wisata favoritnya. Bahkan saat tiba di Makassarmereka biasanya langsung menanyakan dimana Batutumonga. Jarak antara Rantepao ke Batutumonga sekira 24 km. Dengan menggunakan bemo, sebutan bagi angkutan kota oleh masyarakat Toraja, yang selalu mangkal di terminal Bolu ataupun kendaraan sewa lainnya, tempat ini mudah untuk dicapai. Kebanyakan para wisatawan lebih memilih berjalan kaki. Dikenal dengan sebutan trekking mata anda akan dipuaskan dengan pemandangan natural alam Toraja, dengan penduduknya yang khas. Rasanya tak lengkap bila anda ke Toraja namun tak sempat untuk singgah di Batutumonga.

1 komentar: